Deprecated: The PSR-0 `Requests_...` class names in the Requests library are deprecated. Switch to the PSR-4 `WpOrg\Requests\...` class names at your earliest convenience. in /opt/wordpress/blog/wp-includes/class-requests.php on line 24
Bagaimana Program Hamil untuk Penderita Kista? - Sirka.io
Seks dan Kesuburan

Bagaimana Program Hamil untuk Penderita Kista?

Bagaimana Program Hamil untuk Penderita Kista?

Pernahkah kamu mendengar istilah kista? Kista dapat tumbuh di berbagai organ tubuh kita termasuk di kandungan. Apakah kista dapat menyebabkan seseorang susah hamil? Bagaimana program hamil untuk penderita kista? Simak penjelasannya berikut!

Apa Itu Kista dan Dampaknya?

Kista adalah kandungan yang paling sering terjadi adalah kista ovarium. 

Kista ovarium merupakan kantung berisi cairan yang diselimuti membran dan tumbuh di dalam ovarium atau indung telur.

Kista ini tidak bersifat ganas dan mayoritas tidak menimbulkan gejala. Kista dapat didiagnosis melalui pemeriksaan ultrasonografi (USG). 

Kista ovarium ini umumnya tidak menyebabkan masalah kesuburan pada wanita, tetapi, jika kamu terdiagnosis memiliki kista dan tak kunjung mendapatkan momongan setelah berhubungan seksual aktif tanpa pengaman setidaknya 1 tahun, kamu mungkin merasa khawatir. Periksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebab pasti dan risiko kista tersebut pada kesuburanmu. 

Program Hamil untuk Penderita Kista

Kista ovarium umumnya tidak menyebabkan seseorang menjadi sulit hamil. Namun, beberapa kista yang disebabkan oleh kelainan hormonal (seperti endometriosis atau Polycystic Ovary Syndrome) mungkin dapat menyebabkan masalah kesuburan. 

Kista ovarium juga dapat muncul di awal kehamilan. Kista ini tidak berbahaya tetapi mungkin dapat menyebabkan masalah pada kehamilanmu jika ukurannya semakin besar, terjadi ruptur (pecah), atau twist (memilin). 

Oleh karena itu, penting sekali untuk memeriksakan diri secara rutin ke dokter kandungan. Apalagi jika kamu memiliki riwayat kista, baik sebelum hamil atau pun saat hamil.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Program Hamil untuk Penderita Kista

Mayoritas kista ovarium bersifat fungsional, dapat muncul akibat siklus ovulasi normal dan hilang dengan sendirinya. Sedangkan kista yang bersifat patologis seperti kista dermoid dan kistadenoma, mungkin memerlukan operasi pengangkatan kista sebelum memulai program hamil. 

Umumnya operasi ini tidak akan memengaruhi kesuburan, kecuali jika dokter harus mengangkat ovarium (indung telur). Hal ini sangat jarang terjadi namun tetap harus diwaspadai. 

Segera konsultasikan dengan dokter kandungan apabila kista ditemukan sebelum hamil, agar mendapatkan penanganan yang aman dan sesuai dengan kondisimu. 

Selain tatalaksana medis, imbangi program hamil dengan menerapkan pola hidup sehat, dengan cara:

  • Konsumsi makanan bergizi seimbang
  • Olahraga teratur 3-5 kali seminggu setiap 30 menit
  • Berhenti merokok dan konsumsi minuman beralkohol
  • Tidur cukup dan berkualitas setidaknya 6-7 jam sehari
  • Konsumsi suplemen asam folat setiap hari

Rekomendasi Sirka

Jika kamu sedang merencanakan untuk memiliki anak, ahli gizi Sirka dapat membantumu untuk mewujudkan impian tersebut. Sudah ada 26 ibu yang berhasil mendapat garis dua setelah ikut program Sirka. Apakah kamu selanjutnya?

Klik tautan ini untuk informasi selengkapnya!

Renata Alya Ulhaq, S.Keb., Bd# and Sirka Curriculum Team#

Recent Posts

Dulaglutide – Obat Diabetes yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Dulaglutide - Obat Diabetes yang bisa Menurunkan Berat Badan? Terdapat banyak pilihan obat diabetes saat…

4 hours ago

Tirzepatide – Obat Diabetes yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Tirzepatide - Obat Diabetes yang bisa Menurunkan Berat Badan? Orang dengan Diabetes Mellitus seringkali harus…

5 hours ago

Sermorelin – Obat untuk Pertumbuhan yang bisa Menurunkan Berat Badan?

Sermorelin - Obat untuk Pertumbuhan yang bisa Menurunkan Berat Badan? Banyak obat yang akhir-akhir ini…

5 hours ago

2 Cara Menjaga Kesehatan Usus Halus

2 Cara Menjaga Kesehatan Usus Halus Usus halus merupakan salah satu organ paling panjang dalam…

3 days ago

Serat untuk Kesehatan Jantung – Bagaimana Perannya?

Serat untuk Kesehatan Jantung - Bagaimana Perannya? Konsumsi serat yang adekuat diketahui bermanfaat untuk kesehatan…

3 days ago

Makanan Rendah Serat – Contoh dan Cara Mengonsumsinya

Makanan Rendah Serat - Contoh dan Cara Mengonsumsinya Konsumsi makanan rendah serat adalah salah satu…

3 days ago