Today:Saturday, 18 May 2024
apakah begadang dapat menurunkan berat badan?

Apakah Begadang Dapat Menurunkan Berat Badan? Berikut Faktanya!

Apakah Begadang Dapat Menurunkan Berat Badan? Berikut Faktanya!

Keberhasilan program diet untuk menurunkan berat badan sangat dipengaruhi oleh banyak faktor. Tahukah kamu, selain pola makan dan olahraga, ternyata pola istirahat juga berperan dalam keberhasilan program diet loh! 

Lalu, bagaimana dengan kita-kita yang sering begadang ini? Apakah begadang dapat memengaruhi berat badan? Simak penjelasannya pada artikel berikut!

Apa Itu Begadang?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), begadang adalah suatu kebiasaan terjaga sampai larut malam dan tidur saat pagi datang. Berbeda dengan insomnia, begadang merupakan kebiasaan yang dilakukan secara sadar. Banyak orang yang begadang karena alasan pekerjaan, belajar, bermain game, atau aktivitas lainnya. 

Jika kebiasaan begadang ini dibiarkan terus-menerus dalam waktu yang lama, maka akan timbul dampak negatif seperti:

  • Pola istirahat dan kualitas tidur terganggu
  • Melemahkan sistem imun
  • Memicu timbulnya penyakit
  • Menurunkan produksi hormon hingga risiko obesitas
  • Lebih mudah lupa
  • Menurunkan kemampuan berpikir

Apa Efek Begadang Pada Berat Badan?

Tidur merupakan faktor yang esensial untuk menjaga kesehatan fisik, mental, serta emosional. Normalnya, orang dewasa membutuhkan waktu tidur sekitar 7-9 jam sehari. 

Durasi tidur seseorang diketahui dapat memengaruhi berat badan. Sebuah studi yang dipublikasikan pada International Journal of Obesity, menunjukkan bahwa durasi tidur berhubungan dengan Indeks Massa Tubuh (IMT) seseorang. 

Kelompok partisipan dengan durasi tidur <6 jam sehari, diketahui memiliki IMT tertinggi. Sementara pada kelompok partisipan yang tidur antara 8-9 jam sehari, diketahui memiliki IMT yang paling rendah. Hasil ini didapatkan setelah menyesuaikan faktor aktivitas fisik, stres, merokok, konsumsi alkohol, edukasi, jenis kelamin, dan usia. 

Jadi, dapat disimpulkan bahwa durasi tidur yang pendek dikaitkan dengan IMT yang lebih tinggi, begitu juga dengan indeks massa lemak (fat mass index) dan massa tanpa lemak (fat-free mass index). 

Apakah Begadang Dapat Menurunkan Berat Badan?

Hingga kini, belum ada studi yang membuktikan bahwa begadang dapat menurunkan berat badan. Justru sebaliknya, durasi tidur yang cukup di malam hari, berhubungan dengan indeks massa tubuh yang lebih rendah dibandingkan mereka yang kekurangan waktu tidur. 

Sebuah studi yang dipublikasikan oleh PLOS Medicine pada tahun 2020, mempelajari hubungan antara waktu mulainya tidur di malam hari dengan pemeliharaan berat badan. Hasil studi tersebut menunjukkan bahwa waktu tidur yang konsisten di malam hari, dapat meningkatkan weight loss maintenance (WLM) dan komposisi tubuh. 

Hal ini diperkirakan dapat terjadi karena seseorang yang memiliki jadwal tidur teratur dan konsisten, secara umum memiliki keseimbangan energi yang baik. Waktu tidur yang tidak konsisten, cenderung menyebabkan ketidakteraturan makan, yang dikaitkan dengan efek termal makanan yang lebih rendah dan risiko obesitas yang lebih tinggi. 

Selain itu, ritme sirkadian pusat dan perifer juga diduga dapat dipengaruhi oleh diet tinggi lemak. Jadi, ada kemungkinan bahwa ketidakteraturan waktu tidur dan penambahkan berat badan, dapat dipengaruhi oleh asupan makanan yang kita konsumsi. 

Tips Tidur Untuk Menurunkan Berat Badan!

Untuk kamu yang suka begadang, tidur yang cukup dan berkualitas mungkin menjadi tantangan tersendiri. Kamu dapat mencoba menerapkan beberapa hal berikut untuk mengatasinya!

  1. Buat suasana kamar menjadi nyaman, misalnya dengan mematikan lampu, memasang lampu tidur, serta mematikan alat elektronik seperti televisi dan gadget.
  2. Jika rasa kantuk tak kunjung datang, coba lakukan beberapa aktivitas yang dapat membantumu mengantuk. Kamu dapat mencoba untuk bermeditasi, stretching ringan sebelum tidur, membaca buku, atau mendengarkan musik. 
  3. Pastikan konsumsi cairan harianmu terpenuhi. Idealnya tubuh kita membutuhkan 8 gelas air putih per hari. Kamu juga dapat memenuhi kebutuhan cairan tersebut dari buah dan sayur segar. Hindari konsumsi minuman berkafein seperti teh dan kopi menjelang waktu tidur, agar tidak membuatmu terjaga sepanjang malam. 
  4. Aktivitas fisik rutin. Tubuh kita memiliki alarm-nya sendiri ketika membutuhkan istirahat. Agar dapat beristirahat secara teratur, lakukan aktivitas secara rutin di pagi hingga sore hari. Aktivitas fisik rutin dapat membantu menjaga keseimbangan energi di tubuh kita dan dapat membantu meningkatkan kualitas istirahat kita di malam hari.
  5. Biasakan untuk mulai tidur dan bangun di waktu yang sama setiap harinya. Ritme sirkadian tubuh kita juga dipengaruhi oleh asupan makanan yang kita konsumsi. Mengatur pola makan dan pola istirahat yang teratur dapat membantu mencegah kita dari kebiasaan begadang, sehingga program diet yang kita jalani dapat lebih optimal. 

Hindari Begadang Untuk Diet yang Optimal!

Begadang terbukti tidak dapat membantu kita menurunkan berat badan.

Justru sebaliknya, kebiasaan begadang dapat memicu kita untuk mengonsumsi makanan di malam hari dan berakibat pada kenaikan berat badan yang tidak kita inginkan. Jadi, hindari kebiasaan begadang dan atur waktu tidurmu secara teratur, agar diet turun berat badan yang kamu jalani dapat lebih optimal. 

Rekomendasi Sirka

Sudah banyak orang yang berhasil menurunkan berat badan melalui program diet sehat bersama Sirka loh! 93,5% orang yang mengikuti program Sirka berhasil menurunkan berat badan.

Kalau kamu ingin menurunkan berat badan untuk mencapai berat badan ideal dan body goals impian, ahli gizi Sirka dapat membantumu untuk mewujudkannya. Klik tautan ini untuk informasi lebih lanjut!

Share