Today:Saturday, 4 May 2024
tips menghidrasi tubuh saat cuaca panas perlu di musim kemarau

Berikut Tips Menghidrasi Tubuh saat Cuaca Panas!

Tips Menghidrasi Tubuh saat Cuaca Panas

Belakangan ini, Indonesia sedang dilanda suhu yang sangat panas karena periode gerak semu matahari (menurut BMKG). Hal ini berbahaya karena dapat menyebabkan dehidrasi. Karena itulah, tips menghidrasi tubuh saat cuaca panas diperlukan dalam kondisi ini.

Apa saja tips menghidrasi tubuh saat cuaca panas?

Mekanisme Tubuh dalam Mengeluarkan Keringat saat Cuaca Panas

Ketika tubuh merasa kalau sudah overheating, tubuh akan mengeluarkan keringat sebagai cara untuk mengatur suhu tubuh. Penurunan panas dilakukan tubuh dengan penguapan/evaporasi.

Mekanisme tubuh dalam berkeringat tidak lepas dari kelenjar keringat. Terdapat dua jenis kelenjar keringat, yaitu ekrin dan apokrin.

Kelenjar ekrin terletak di seluruh tubuh dan memproduksi keringat tanpa bau, sementara kelenjar apokrin terletak di kulit kepala, ketiak, dan groin serta memproduksi keringat dengan bau yang spesifik.

Keringat akan keluar lewat saluran kulit dan melembapkan kulit serta menurunkan suhu tubuh.

Keluarnya keringat dapat menyebabkan dehidrasi jika keringat keluar secara berlebihan dan tidak minum untuk mengganti cairan tubuh yang hilang lewat keringat.

Bahaya Dehidrasi

Dehidrasi atau kekurangan cairan tubuh itu berbahaya karena dapat menyebabkan:

  • Kehilangan konsentrasi
  • Susah mengendalikan emosi
  • Kurang energi
  • Mengantuk
  • Koordinasi gerak kacau
  • Pusing
  • Pingsan
  • Kejang
  • Gagal ginjal
  • Koma
  • Kematian

Tips Menghidrasi Tubuh saat Cuaca Panas

Beberapa tips menghidrasi tubuh saat cuaca panas ini dapat kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari! (Tips ini kebanyakan diambil dari situs KemenKes)

Selain menghidrasi tubuh, saat cuaca panas, kamu sebaiknya:

  • Tidak menggunakan pakaian berwarna gelap atau hitam
  • Memakai pakaian yang ringan dan longgar
  • Jangan meninggalkan orang di dalam kendaraan dalam kondisi parkir 
  • Gunakan sunscreen dengan minimal 30 SPF pada kulit yang tidak dilindungi oleh pakaian
  • Pakai topi atau payung
  • Berteduh pada jam 11 siang-3 sore
  • Sediakan botol semprot air dingin di dalam kendaraan

Mari Jaga Tubuh dari Dehidrasi!

Cuaca panas yang melanda Indonesia baru-baru ini harus dijadikan momen agar kita selalu menghidrasi tubuh kita dengan baik dan terhindar dari dehidrasi.

Ayo terapkan tips menghidrasi tubuh saat cuaca panas agar tidak dehidrasi!

Share